Home / Berita / Nasional / Olahraga / Reviews

Senin, 22 Januari 2018 - 16:29 WIB

Persebaya Rekrut Empat Pemain Baru

Viewer: 554
0 0
Terakhir Dibaca:1 Menit, 30 Detik

KompasNasional.com — Menyambut Liga 1 musim 2018, Persebaya Surabaya terus mempersiapkan tim.

Klub berjulukan Bajul Ijo itu secara resmi mendatangkan empat pemain baru untuk menambah kekuatan.

Empat pemain baru yang didatangkan Persebaya adalah Fandi Eko Utomo, Stefano Alexander Pietersz, Jossa Andika Dwi Pratama, dan Arthur Daniel Irawan.

Uniknya keempat pemain itu merupakan putra kelahiran Surabaya.

Fandi Eko merupakan putra asli dari legenda Persebaya, yakni Yusuf Eko Dono, sedangkan Stefano adalah anak dari Ronald Pieters.

Sementara itu, Jossa Andika merupakan jebolan dari tim internal Persebaya, sedangkan Arthur adalah mantan pemain Persija Jakarta dan Borneo FC di Liga 1 2017.

Baca Juga  Bupati Tapsel Sampaikan Ranperda RPJMD 2021-2026 Ke DPRD

Dari keempat itu, Arthur yang memiliki pengalaman bermain di Eropa.

Pesepak bola berusia 24 tahun itu sempat membela dua klub Spanyol, Espanyol B dan Malaga B, serta menjadi bagian tim asal Belgia, Waasland-Beveren.

“Stefano, Jossa, dan Arthur sudah lama berlatih bersama kami. Selama program latihan, mereka telah bekerja keras dan sangat disiplin,” kata Manajer Persebaya, Chairul Basalamah, seperti rilis yang diterima BolaSport.com, Senin (22/1/2018).

“Ketiganya berhasil meyakinkan pelatih bahwa mereka bisa memberikan kontribusi lebih bagi tim. Fandi telah memiliki banyak pengalaman bersama klub-klub profesional Tanah Air,” kata Chairul, yang akrab disapa Abud.

Abud menambahkan bahwa Persebaya memang sedang membutuhkan banyak pemain muda potensial.

Baca Juga  Upaya Atasi Lonjakan Kasus Covid-19 di Samosir

“Kami harus menyiapkan tim yang kuat dengan jumlah pemain ideal. Tim-tim lain di Liga 1 bahkan ada yang mempersiapkan dua tim menghadapi kompetisi tahun ini,” ucap Abud.

Sementara itu, pelatih Persebaya, Alfredo Vera, menegaskan semua pemain itu punya potensi untuk dikembangkan.

Khusus mengenai Arthur, sang pelatih mengatakan bahwa ia harus segera beradaptasi dengan Osvaldo Haay dkk.

“Arthur baru bergabung dengan kami dan memang butuh waktu untuk bisa belajar dengan sistem kami. Namun, kalau saya lihat, kualitas dia tidak begitu jauh dengan pemain lain dan dia bisa membantu tim,” kata Alfredo. [KC/TR]

Happy
Happy
%
Sad
Sad
%
Excited
Excited
%
Sleepy
Sleepy
%
Angry
Angry
%
Surprise
Surprise
%

Share :

Baca Juga

Berita

Kabaglat Rindam XII/Tpr Tutup Latihan Pratugas Operasi Satgas Yonif 645/GTY

Berita

7 (Tujuh) Orang WNI yang diduga PMI Non Prosedural berhasil Digagalkan Prajurit Satgas Pamtas Yonif 645/Gty di jalur tidak resmi/ Jalur Tikus

Berita

7 Anggota TNI AD Disanksi karena Unggahan soal Penyerangan Wiranto

Berita

Bupati Tapsel Ajak Masyarakat Sulap Sampah Lebih Bernilai Ekonomis

Berita

Masyarakat Desa Simatohir Hibahkan Tanah Ke Pemko P.Sidempuan, Wujudkan Desa Wisata

Berita

HAK JAWAB PT. FEDERAL INTERNASIONAL FINANCE (FIF) TERKAIT CABANG FIFGROUP Pemanukan Tidak Pernah Memberikan Penugasan Penarikan Unit Terkait.

Berita

Curah Hujan Meningkat, Polisi Ingatkan Warga Waspadai Banjir ROB 

Reviews

Letjen (purn) Djamari Chaniago Didesak Minta Maaf ke Prajurit TNI Korban Pengeroyokan