kompasnasional.com – Menjelang hari raya Imlek 2018 Organisasi sosial Lions Clubs Medan Golden Estate menggelar bakti sosial (Baksos) dengan membagi ratusan bingkisan sembako pada warga kurang mampu mayoritas berasal dari warga etnis tionghoa yang tinggal di Kota Galang, Pertumbukan, dan Batu 8.
kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan oleh Lions Clubs Medan Golden Estate setiap perayaan hari besar imlek, idul fitri dan natal setiap tahun.ucap Darmawan Yusuf SH SE MPd.
Menjelang hari raya imlek 2018 ini, kami (Lions Club) District 307-A2 Medan mengadakan acara bakti sosial (Baksos),” Ujar Darmawan Yusuf SH SE MPd President Lion Club Medan Golden Estate, Minggu (11/02/2018) pagi hari.
Acara bakti sosial yang dipusatkan di Kota Galang, Pertumbukan, dan Batu 8 Kabupaten Deli Serdang, dengan membagikan secara door to door ( pintu ke pintu ) berupa pembagian bingkisan sembako yang berisi beras 5 kg,Gula 1 kg, bihun 1 kg, Kue imlek 1 pcs, Minyak 1 liter, 2 Kue Bakul, Markisa dan sandal dewasa 1 pasang.
warga thionghua yang kurang mampu bertujuan untuk berbagi kebahagian dengan sesama.
Tujuan acara ini untuk berbagi kebahagian dengan sesama kepada 300 warga yang benar-benar kurang mampu tinggal Kota Galang, Pertumbukan, dan Batu- kabupatenDeli Serdang
Semoga kegiatan sosial ini bisa meringankan beban warga yang kurang mampu secara ekonomi untuk berbagi kebahagian dengan sesama,” Imbau Darmawan yusuf.
( Tari )