Home / Berita / Daerah / Medan / Reviews

Senin, 2 April 2018 - 11:19 WIB

Sopir Truk Ditemukan Tewas di Tol Belmera

Di dalam truk ini Hasbullah ditemukan tak bernyawa. (Syahril/metro24jam.com)

Di dalam truk ini Hasbullah ditemukan tak bernyawa. (Syahril/metro24jam.com)

Viewer: 637
0 0
Terakhir Dibaca:1 Menit, 8 Detik

KompasNasional.com, Medan || Hasbullah (48), ditemukan tewas di pinggir Tol Belawan, Medan, Tanjung Morawa (Belmera) Km 12, Kelurahan Titipapan, Kecamatan Medan Deli, Minggu (1/4/2018) sekira 07.45 wib.

Saat ditemukan, korban mengenakan kaos singlet dan celana jeans hitam dan di tubuh pria yang berprofesi sebagai sopir truk tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan. Dugaan sementara korban tewas akibat serangan jantung, karena di dari mulutnya terdapat bekas muntah.

Informasi diperoleh menyebutkan, penemuan mayat sopir truk yang tewas dengan kondisi telentang dan mengeluarkan muntah di mulut, pertama kali ditemukan oleh petugas Jasa Marga yang sedang melakukan patroli.

Baca Juga  DPRD Umumkan Paslon Bupati Dan Wakil Bupati Tapsel Terpilih Hasil Penetapan KPU

Temuan mayat tepat di bawah jembatan KIM II itu dilaporkan ke pihak kepolisian. Mendapat laporan ada mayat di jalan tol, petugas Polsek Medan Labuhan dipimpin Kapolsek, Kompol Hendris Tampubolon didampingi Kanit Reskrim, Iptu Bonar Pohan turun ke lokasi.

Setibanya di lokasi, polisi langsung melakukan identifikasi. Di tubuh korban tidak ditemukan tanda kekerasan. Sementara korban ditemukan tak jauh dari truknya.

Baca Juga  Dansatgas Pamtas Yonif 645/GTY Hadiri Press Conference dan Pemusnahan Barang Bukti Narkotika di Polda Kalbar

Pihak kepolisian mengevakuasi jenazah sopir truk itu ke RS Bhayangkara untuk dilakukan visum. “Tadi kami melihat, korban sudah tewas telentang,” kata Wira, petugas Jasa Marga.

Kanit Reskrim Polsek Medan Labuhan, Iptu Bonar Pohan mengatakan, pihaknya sudah mengetahui identitas korban, dari hasil pemeriksaan tidak ada tanda kekerasan pada tubuh korban.

“Untuk penyebab kematiannya belum bisa kita simpulkan, untuk lebih jelas, kita masih menunggu hasil visum dari rumah sakit,” terang Bonar.(M24J/TR)

Happy
Happy
%
Sad
Sad
%
Excited
Excited
%
Sleepy
Sleepy
%
Angry
Angry
%
Surprise
Surprise
%

Share :

Baca Juga

Berita

Pantau Satuan Pelayanan Publik Di Polres Dan Pemda

Asahan

Zulkarnain Sirait,M.Pd. Pimpin PC Pemuda Muslimin Indonesia Kabupaten Asahan

Berita

Kapolres Melawi Berikan Langsung Bansos Sembako Kepada Masyarakat 

Berita

Pangdam XII/Tpr Terima Kunjungan Asisten Khusus II Menhan

Berita

Juara I Ajang GMPI 2021 Bersilaturahmi Bersama Walikota

Berita

Sat Lantas Polres Kapuas Hulu Beri Himbauan Kamseltibcar Lantas, Ini Pesan Yang Disampaikan 

Berita

Seorang Warga Serahkan Senjata Api Rakitan jenis Lantak dengan Sukarela kepada Pos Koki SSK 3 Satgas Pamtas RI-MLY Yonif 645/GTY

Berita

Ciptakan Kompetensi Peserta Didik, SMKN 2 Pematangsiantar Akan Wujudkan “Link and Match”