Jakarta, Kompasnasional – Ketua Dewan Pengurus Pusat (DPP) Bidang Litbang Organisasi Serikat Buruh Sejahtera Indonesia 1992 (SBSI 1992) Jakarta Pusat Darmawan Yusuf, SH., SE., M.Pd., MH sebagai aktivis buruh yang mendukung dan mengapresiasi giat pemberantasan aksi premanisme dan pungli di kawasan pelabuhan seluruh Indonesia. Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memberikan instruksi menggelar operasi praktik premanisme yang meresahkan masyarakat. Instruksi itu keluar setelah Kapolri mendapat perintah langsung dari Presiden Joko Widodo.
Aksi premanisme dan pungli dinilai sangat mempengaruhi pertumbuhan investasi di Indonesia. Selain membebani para sopir, juga menimbulkan keresahan dalam proses distribusi barang, khususnya di kawasan pelabuhan. Untuk itu, langkah yang diambil Polri sesuai instruksi Kapolri kemarin.
” Kita apresiasi langkah yang diambil kepolisian, serentak di Indonesia, dan kita yakin langkah ini adalah langkah yang tepat untuk mendorong pertumbuhan investasi di Indonesia,” ujar Darmawan Yusuf kepada media diruang kerjanya, Sabtu (12/6/2021).

Menurut Darmawan Yusuf yang juga Pengacara Kondang ini, langkah yang dilakukan pemerintah menanggapi keluhan para sopir kepada Presiden Joko Widodo sudah tepat. Dengan pengawasan dari semua pihak akan mampu menekan aksi premanisme dan pungli yang selama ini terjadi. Disebutkannya, lembaga profesi masing-masing bidang pekerjaan sudah ada yang resmi.
“Kita harapkan, para pengusaha juga bekerjasama dengan Serikat pekerja yang sesuai dengan UU, sehingga bisa mengoptimalkan biaya produksi yang akan memberikan dampak kepada kelangsungan usaha dalam kurun waktu yang lebih lama,” katanya.
Darmawan Yusuf yang juga Dewan Pengupahan Disnaker dari unsur Buruh ini mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk turut mendukung program pemerintah ini.
“Aksi premanisme dan pungli bukan hanya meresahkan pengusaha, namun berdampak kepada terganggunya ketertiban dan keamanan di tengah masyarakat,” ujarnya.
Untuk itu, Darmawan Yusuf yang juga Ketua Bidang Hukum Serikat Buruh SBSI 1992 ini lanjutnya, peran serta semua lapisan masyarakat untuk mendukung program Kapolri ini sangat besar manfaatnya. “Jangan kita biarkan Kepolisian bekerja sendirian, namun ini tanggungjawab kita bersama,” ujarnya. (Faber)