Home / Berita / Nasional

Kamis, 11 Januari 2018 - 10:32 WIB

Daftar ke KPU, Artis Hengky Kurniawan Siap Kerahkan Selebritis

Viewer: 582
0 0
Terakhir Dibaca:1 Menit, 24 Detik
KompasNasional.com, BANDUNG – Pasangan bakal calon Bupati Bandung Barat Aa Umbara Sutisna-Hengky Kurniawan (Akur) secara resmi mendaftar ke kantor KPU KBB, Rabu (10/1/2018).

Pasangan yang didukung oleh koalisi Partai Demokrat (4 kursi), PAN (3), PKS (4), PKPI (1), dan NasDem (2), ini datang dengan diantar massa pendukungnya ke KPU di hari terakhir pendaftaran.

Aa Umbara mengatakan, keputusan politiknya untuk maju di Pilkada KBB sudah diperhitungkan secara matang. Begitupun dengan dipilihnya hari Rabu untuk mendaftar, juga dengan pertimbangan baik.

“Pencoblosan pilkada nanti adalah hari Rabu maka kami memilih hari ini untuk daftar. Kami juga menjadi paslon pertama yang daftar dan berharap nanti juga menjadi yang pertama,” ucapnya.

Baca Juga  Keluarga Korban Penganiayaan Anak Dibawah Umur Laporkan Pelaku ke Polres Simalungun

Dirinya akan berbagi tugas dengan Hengky dalam mendulang suara mengingat secara kultur lebih mengetahui KBB. Hengky akan fokus dalam menggarap masa yang berusia 40 tahun ke bawah termasuk para pemilih pemula. Sedangkan dirinya fokus kepada kalangan tokoh masyarakat dan tokoh agama.

Sementara Hengky Kurniawan mengungkapkan, akan lebih mengedepankan kampanye dialogis ke masyarakat. Dirinya mengartikan KBB sebagai Kerja Bersama dan Bahagia, sementara Akur dalam bahasa Indonesia berarti rukun.

Sebagai selibritis, ada juga beberapa rekan artis yang siap mendukungnya seperti Dede Yusuf, Aldi Fairus, dan juga Rafi Ahmad. “Mereka siap mendukung bahkan ada yang akan siap menjadi ketua tim pemenangan,” tuturnya.

Baca Juga  Fakta Terbaru Pelajar SMP di Blitar Bunuh Diri Bikin Begidik, Ternyata Bukan karena Rokok atau Bedak

Ketua KPU KBB Iing Nurdin mengatakan, setelah proses pendaftaran ini maka para paslon akan menjalani proses pemeriksaan kesehatan di RSHS Bandung.

Namun dikarenakan pilkada serentak maka akan ada paslon dari 13 kabupaten/kota di Jabar plus paslon Pilgub Jabar yang juga melakukan pemeriksaan kesehatan serentak.

“Untuk pemeriksaan kesehatan ini paslon harus menyiapkan diri sebaik-baiknya karena bersama-sama dengan paslon lain yang juga menggelar pilkada serentak,” kata Iing.

[SNC/TR]
Happy
Happy
%
Sad
Sad
%
Excited
Excited
%
Sleepy
Sleepy
%
Angry
Angry
%
Surprise
Surprise
%

Share :

Baca Juga

Berita

Aspers Kasdam XII/Tpr Pimpin Upacara Tradisi Penerimaan Warga Baru 

Berita

Hadiri Rakor Karhutla, Pangdam XII/Tpr : Sinergi Pentahelix Penanganan Karhutla di Kalbar Cukup Baik*

Berita

Babinsa Koramil 1206-01/Embaloh Hilir Bersama Aparat Desa Bagikan BLT Di Desa Nanga Palin

Berita

Hadiri Rakor GTRA, Dolly Pasaribu : Uraikan Persoalan Tanah di Tapsel

Berita

Dukung Pelaksanaan PTM Guru Vaksinasi Covid-19 DI Gedung PCC

Berita

Bupati Sri Wahyuni Dinonaktifkan, Kenapa Tak Ada Teguran Dulu? Berikut Alasannya ke Amerika Serikat

Berita

Pangdam XII/Tpr Pimpin Upacara Hari Infanteri ke-73

Berita

Kondisi Pj Gubernur Papua Usai Kena Lempar Batu Massa Antar Jenazah Enembe