Home / Berita / Daerah / Korupsi / Nasional

Selasa, 18 September 2018 - 10:51 WIB

Ketua MPR Zulkifli Hasan Datangi KPK

Ketua MPR Zulkifli Hasan menyambambangi Gedung KPK. (Foto: Aprilandika Pratama/kumparan)

Ketua MPR Zulkifli Hasan menyambambangi Gedung KPK. (Foto: Aprilandika Pratama/kumparan)

Viewer: 509
0 0
Terakhir Dibaca:1 Menit, 4 Detik
KompasNasional.com,Medan – Ketua MPR Zulkifli Hasan menyambangi gedung KPK, Kuningan, Jakarta, Selasa (18/9) pagi. Zulhas –sapaan Zulkifli Hasan– menjelaskan kedatangannya ini bukan sebagai Ketua MPR, melainkan sebagai dewan pembina tarbiyah sebuah ormas Islam.
Politikus PAN tersebut tiba di gedung KPK sekitar pukul 09.55 WIB. Dengan mengenakan jaket berwarna biru, Zulhas berjalan masuk menuju gedung KPK. Tak ada penjelasan terkait maksud dan tujuan dari kedatangannya.
“Nanti saja ya, datang sebagai anu, dewan pembina tarbiyah ormas Islam,” kata Zulhas sembari memasuki gedung KPK.
Hingga berita ini diturunkan, belum ada konfirmasi lebih lanjut terkait kedatangan Zulhas ke KPK.
KPK sebelumnya menangkap adik Zulhas, Zainudin Hasan, dalam operasi tangkap tangan pada Kamis (26/7). Zainudin adalah Bupati Lampung Selatan periode 2016-2021 yang dicalonkan PAN, PKS, PDIP, dan NasDem.
Zainudin kini telah menjadi tersangka dan ditahan KPK atas kasus dugaan suap proyek infrastruktur di Lampung Selatan. Ia ditahan bersama dengan tiga orang lainnya yang juga sudah ditetapkan sebagai tersangka. Ketiga tersangka itu yakni Agus Bhakti Nugroho selaku anggota DPRD Provinsi Lampung, Gilang Ramadhan selaku swasta CV 9 Naga, dan Anjar Asmara selaku Kepala Dinas PUPR Kabupaten Lampung Selatan.
Atas perbuatannya sebagai pihak penerima, Zainudin, Agus, dan Anjar diduga sebagai penerima suap sejumlah proyek di Lampung Selatan. Sedangkan Gilang diduga sebagai pemberi.(Kumparan/TR)
Happy
Happy
%
Sad
Sad
%
Excited
Excited
%
Sleepy
Sleepy
%
Angry
Angry
%
Surprise
Surprise
%
Baca Juga  Update Covid-19 di Kabupaten Samosir (11/1/2021) : Tidak Ada Penambahan Kasus Konfirmasi Aktif dan Sembuh, Kumulatif Tetap 76 Kasus

Share :

Baca Juga

Berita

Bupati Bersama Ketua Dewan Dekranasda Kapuas Hulu Meninjau Produk di Kapuas Hulu

Korupsi

Terdakwa Kasus Jiwasraya Benny Tjokro Divonis Seumur Hidup

Berita

Selamat ! Sebanyak 549 Orang Peserta Didik SMA/SMK Se Cabdis Siantar Lulus PTN Lewat Jalur SNMPTN

Berita

Hendak Dijual untuk Uang Kuliah Anaknya, Sapi Milik Samsuddin Malah Ditembak Polisi
KPK Periksa 50 Saksi, Kasus Sumber Waras Masih Penyelidikan-KompasNasional

Arsip

KPK Periksa 50 Saksi, Kasus Sumber Waras Masih Penyelidikan

Berita

Bupati Tapsel dan Ketua DPRD Teken Nota Kesepakatan Perubahan KUA-PPAS 2022

Berita

Polsek Siantar Barat Berhasil Ringkus Pelaku Pengeroyokan

Arsip

Ini Nota Keberatan Lengkap Ahok Yang Dibacakan Sambil Menangis