KompasNasional.com,Jakarta – Jupiter Fortissimo masih mendekam di penjara karena masalah narkoba. Tapi lupakan sejenak soal kondisinya yang makin memprihatinkan karena penyakit kulit, ternyata ia masih bisa mencari nafkah selama dalam tahanan.
Jupiter menitipkan bisnis onlinenya ke temannya. Ia berjualan parfum sampai obat penirus.
“Memang dia itu walaupun maksudnya menjalani hukuman dia tetap membantu keluarganya mencari nafkah. Melalui teman-temannya dia titip jualan online gitu,” ujar eks kuasa hukum Jupiter Fortissimo, Fransisca Indrasari, saat dihubungi, Kamis (12/4/2018).
“Memang dia mengandalkan jualan online. Waktu itu penirus muka, alat untuk tiruskan muka. Sempat jualan parfum juga dititip ke teman-temannya,” lanjutnya.
Meskipun diakui Fransisca, Jupiter tetap mengalami kesulitan keuangan yang parah. Hal itu lantaran dia tertangkap polisi karena narkoba.
“Dia memang sudah kesulitan keuangan. Karena kan dia memang tulang punggung keluarga ya. Apalagi dia membiayai ibunya, anaknya, adiknya. Sementara dia pemasukannya seketika ditangkap itu kan berhenti. Itu berpengaruh banget,” tutur Fransisca.
Fransisca terakhir kali berjumpa Jupiter Fortissimo beberapa bulan lalu. Di situ, dia memang sudah melihat kalau Jupiter sangat tertekan di dalam penjara.
Franssca juga sudah mengetahui penyakit kulit yang diidap Jupiter Fortissimo. Ia mengatakan kalau eks kliennya itu kurang suka dengan suasana penjara yang tak bersih.(Detik/TR)