KompasNasional.com, Tanjungbalai – Tim Densus 88 dikabarkan telah menangkap 5 terduga teroris di Tangjungbalai. Dalam penangkapan itu, 2 terduga teroris ditembak di Jalan KL Yos Sudarso, dekat Simpang PT Timur Jaya, Kelurahan Beting Kuala Kapias, Kecamatan Teluk Nibung, Kota Tanjunbalai, Selasa (15/5/2018), sekira jam 16.45 Wib.
Informasi yang dihimpun Selasa (15/5/2018) sore, penangkapan itu berawal dari penggerebekan sebuah rumah di Dusun V, Desa Sei Apung Jaya, Kecamatan Tanjungbalai, Kabupaten Asahan, Selasa pagi sekira jam 7.00 Wib.
Dari sana, tim Densus Anti Teror dilaporkan berhasil menahan seorang pria. Selanjutnya, Tim Densus 88 melakukan pengembangan ke arah Kota Tanjungbalai. Selasa (15/5/2018) siang, personel Densus 88 kemudian melakukan penangkapan terhadap dua lagi terduga teroris di Jalan Mayjen Sutoyo, persis di depan RSUD Tengku Mansyur yang persis bersebelahan dengan Gereja HKBP Kota Tanjungbalai.
Informasi yang dihimpun dari warga sekitar rumah sakit mengatakan, kedua pria yang ditangkap tersebut masih terlihat berusia remaja. Setelah menangkap kedua remaja tersebut, Densus 88 dikabarkan melanjutkan pengembangan ke Jalan PT Timur Jaya.
Dari sana, diketahui bahwa seorang Kepling di Kelurahan Beting Kuala Kapias, Kecamatan Teluk Nibung, mengalami cedera pada tangan kanannya. Kepling yang cedera tersebut kemudian dibawa ke RS Dr Tengku Mansyur Tanjungbalai.
Sementara itu, di jalan besar Teluk Nibung-Tanjungbalai sore itu terjadi kemacetan panjang akibat insiden penangkapan teroris tersebut. Informasi terakhir yang diperoleh, satu terduga teroris dipastikan tewas akibat terjangan peluru yang menembus dadanya.
Sementara satu lainnya, ditembak di bagian kaki. Selanjutnya, ambulans polisi membawa kedua terduga teroris yang ditembak menuju ke arah Medan. Sementara 3 lainnya dibawa oleh Tim Densus 88 ke arah Medan dengan menggunakan mobil berbeda.(M24J/TR)