Home / Berita / Internasional / Reviews

Sabtu, 2 Juni 2018 - 11:34 WIB

Assad Ancam Bakal Usir Paksa AS dan Sekutunya dengan Militer

Presiden Suriah Bashar al-Assad.Foto: Reuters

Presiden Suriah Bashar al-Assad.Foto: Reuters

Viewer: 555
0 0
Terakhir Dibaca:1 Menit, 6 Detik

KompasNasional.com – Presiden Suriah Bashar al- Assad mengancam bakal mengusir pasukan Amerika Serikat ( AS) dan sekutunya dengan kekuatan militernya.

Pernyataan itu disampaikan dalam wawancaranya dengan Russian Today, seperti dikutip Radio Free Europe Jumat (1/6/2018).

Assad berkata, saat ini satu-satunya masalah bagi Suriah adalah keberadaan kelompok militan Pasukan Demokratik Suriah (SDF).

Kelompok pemberontak dan mendapat dukungan dan pelatihan dari Negeri “Paman Sam” itu masih menguasai seperempat wilayah Suriah.

“Saya melihat ada dua opsi untuk menyelesaikan masalah ini. Pertama, kami mengedepankan pintu negosiasi,” beber Assad.

Baca Juga  Bahas Hasil Evaluasi SPBE, Sekretaris BKPSDM Kapuas Hulu Minta Setiap Bidang Lengkapi Data Dukung

Presiden 52 tahun itu yakin, dialog masih punya kans untuk berhasil. Sebab, kebanyakan anggota SDF merupakan orang Suriah.

“Mereka jelas cinta negaranya, dan tidak ingin menjadi boneka negara lain,” kata pemimpin yang berkuasa sejak 2000 itu. Namun, jika negosiasi gagal, Assad menyebut tak ada cara lain selain merebut wilayah yang dikuasai pemberontak menggunakan operasi militer.

“Kami bakal melakukannya dengan atau tanpa AS di dalamnya. AS harus meninggalkan Suriah cepat atau lambat,” beber Assad. Dia melanjutkan, Washington seharusnya belajar dari pengalaman mereka di Irak.

Baca Juga  Perwira Seksi Teritorial Kodim 1208/Sambas Tinjau Lokasi Pembangunan Rabat Beton Desa Mandiri.

“Orang tidak akan menerima kehadiran militer asing di kawasan ini,” tegasnya. Assad menyalahkan AS dan SDF yang dia klaim menyebarkan teror setelah militer Suriah dengan susah payah berhasil melakukan rekonsiliasi.

“Ini adalah tanah dan hak kami. Adalah tugas kami untuk membebaskannya. Sekali lagi, AS harus keluar dari sini,” kata Assad kembali.(Kompas/TR)

Happy
Happy
%
Sad
Sad
%
Excited
Excited
%
Sleepy
Sleepy
%
Angry
Angry
%
Surprise
Surprise
%

Share :

Baca Juga

Berita

Bupati Taput Kunker dan Nginap Selama 3 Hari di Kecamatan Parmonangan.

Berita

Kawanan Gajah Liar Masih Berkeliaran di Desa Koto Garo, Masyarakat minta BKSDA Turunkan Tim Kembali

Berita

Pemkot Pontianak Raih Penghargaan BKN Regional V Terbaik I Manajemen ASN

Berita

Petugas Kesehatan Menjadi Prioritas Utama Yang Harus Di Vaksin

Berita

Bawaslu Agendakan Sidang Kedua Gugatan JR Saragih Vs KPUD Sumut Besok

Berita

Gubernur Kalbar Buka Rapat Pengelolaan Keuangan Daerah se Kalbar Tahun 2021

Arsip

Ryamizard Sebut 40 Anggota Abu Sayyaf Tewas Diserbu Militer Filipina

Berita

Diareal Kandang Ayam Sat Narkoba Siantar Tangkap 2 Pria dan 1 Wanita bersama 32.03 Gram Lebih Shabu