Home / Berita / Kriminal / Medan / Reviews

Jumat, 4 Mei 2018 - 11:08 WIB

2 Tewas dan 3 Luka-luka Dihantam Mobil Pajero

Ilustrasi

Ilustrasi

Viewer: 533
0 0
Terakhir Dibaca:1 Menit, 13 Detik

KompasNasional.com,Medan – Dua pria tewas seketika dengan kondisi mengenaskan setelah satu unit Pajero Sport di Jalan Setiabudi dekat Pasar 3, Kelurahan Tanjung Sari, Kecamatan Medan Selayang, Jumat (4/5/2018) sekira jam 2.00 Wib.

Informasi yang diperoleh di lokasi kejadian, Jumat (4/5/2018) pagi sekira jam 9.30 Wib, sebelum terjadinya laka lantas, mobil Mitshubishi Pajero, BK 1184 UY, melesat dari arah Dr Mansyur menuju Simpang Pemda di Jalan Setia Budi Medan.

Tiba di Simpang Pasar 2, tiba-tiba satu unit mobil Toyota Avanza keluar mendadak muncul. Melihat itu pengemudi Pajero, Frans Siahaan, langsung banting stir ke kanan.

Baca Juga  Ustaz di Cirebon Dipukuli Remaja Diduga Mabuk

Namun, karena kecepatan cukup tinggi, mobil langsung menanjak median jalan lalu menabrak pohon dan tiang lampu di sana. Selanjutnya mobil terbalik-balik masuk ke jalur kanan arah ke Simpang Pemda dan menabrak tiang merk Pegadaian, warung jualan lontong sebelum ‘memanjat’ ke tembok dan tersangkut di atas pagar klinik RZ.

Dua orang tewas seketika dengan kondisi mengenaskan diketahui bernama Eko (25) dan Rizki (23), beralamat di Taman Asoka Asri, Kelurahan Asam Kumbang, Kecamatan Medan Selayang.

Baca Juga  Aspers Kasdam XII/Tpr Pimpin Upacara Tradisi Penerimaan Warga Baru 

Informasi terakhir yang diperoleh, jenazah korban tewas atas nama Eko dan Rizki saat ini berada di ke RS Bhayangkara Medan.

Rizki sempat dilarikan ke RSUP Adam Malik dan meninggal dunia di rumah sakit. Pengemudi Pajero masih dirawat di RS Bhayangkara Medan.

Seorang korban luka lainnya atas nama Arif Hasibuan saat ini dirawat di RSUP Adam Malik. Sementara satu penumpang mobil Pajero lainnya sudah diizinkan kembali ke rumah. (M24J/TR)

Happy
Happy
%
Sad
Sad
%
Excited
Excited
%
Sleepy
Sleepy
%
Angry
Angry
%
Surprise
Surprise
%

Share :

Baca Juga

Berita

Bagi Bingkisan dan THR Kepada Anggota, Ini Pesan Pangdam Xll/Tpr

Berita

Jenderal TNI Wismoyo Akan Dimakamkan Dekat Makam Soeharto

Berita

Pesantren Darul Mursyid Tapsel Sudah Menjadi Laboratorium Kader Bangsa

Berita

Tumbuhkan Rasa Nasionalisme Siswa SMA N 1 Sokan, Babinsa

Arsip

Alami Kekerasan dari Ayah Sendiri Usai Labrak Selingkuhannya, Shafa Dibela KPAI

Berita

Pangdam XII/Tpr dan Gubernur Pimpin Rapat Evaluasi Penanganan Covid-19 di Perbatasan*

Berita

Advokat Muda Indonesia Bergerak Bangkinang Layangkan Somasi Terbuka Kepada Dr.Hotman Paris Hutapea

Berita

Digelar, Paripurna DPRD Samosir Pengucapan Sumpah Janji PAW Aanggota DPRD